Matematika kehidupan


Pelajaran matematika merupakan sebuah ilmu pengetahuan yang paling sangat bermamfaat dalam kehidupan sehari-hari. Aplikatif dari ilmu ini banyak digunakan dalam semua aspek sosial kehidupan, baik dalam berbisnis, berdagang dan lain-lain.


Tapi dalam sisi lain, simbol-simbol dasar matematika dapat menceritakan sebuah filosofi yang dipandang berlaku dalam kehidupan.


Hukum dasar matematika menyatakan

1. PLUS di kali PLUS hasilnya PLUS
2. MINUS di kali PLUS hasilnya MINUS
3. PLUS di kali MINUS hasilnya MINUS
3. MINUS di kali MINUS hasilnya PLUS


Hikmahnya adalah:

(+) PLUS = sebuah perbuatan BENAR
(-) MINUS = sebuah perbuatan SALAH


Sehingga dapat diartikan sebagai :


  • Mengatakan BENAR terhadap sesuatu hal yang BENAR adalah suatu tindakan yang BENAR. Rumus matematikanya : + x + = +
  • Mengatakan BENAR terhadap sesuatu yang SALAH, atau sebaliknya mengatakan SALAH terhadap sesuatu yang BENAR adalah suatu tindakan yang SALAH. Rumus matematikanya : + x – = – dan – x + = –
  • Mengatakan SALAH terhadap sesuatu yang SALAH adalah suatu tindakan yang BENAR. Rumus matematikanya : – x – = +

SHARE THIS

Author: