Olahraga ini dapat dilakukan dirumah atau dikantor, ternyata mampu mengatasi masalah perut buncit

Perut buncit atau gendut bisa dialami bias dialami oleh siapa saja, baik kaum pria, wanita juga anak-anak. Cara mudah mengatasi perut buncit pada dasarnya adalah dengan lakukan olah raga teratur dan kurangi porsi makan. Namun hal ini masih kadang tidak konsisten dilakukan oleh sebagian orang akibat aktivitas harian yang semakin padat.

Artikel lainnya :

Disela kesibukan yang semakin padat, ternyata ada beberapa gerakan aktivitas yang mudah dilakukan di rumah ataupun dikantor yang mampu membantu untuk mengatasi perut buncit. Cukup dilakukan secara teratur dan penuh semangat.

Sikap Lilin
Sikap lilin merupakan gerakan olahraga yang dipercaya dapat mengecilkan perut jika dilakukan secara rutin dan teratur. Pertama, baringkan tubuh anda di lantai, kemudian angkat kaki anda ke atas, hingga bagin perut anda terangkat. Kemudian, tahan dengan kedua tangan, dan tahan beberapa saat. Selanjutnya, turunkan bagian perut angkat kembali beberapa kali dan seterusnya.

Sit Up
Ternyata, gerakan Sit up dapat membantu mengecilkan perut buncit. Jika tidak mampu melakukan sendirian maka mintalah bantuan orang lain untuk menahan kaki Anda, selama Anda berusaha menarik tubuh ke depan. Sit up akan membuat otot pada perut semakin kencang dan mengurangi perut buncit sedikit demi sedikit.

Back Up
Gerakan back up ini kebalikan dari gerakan sit up. Lakukan sambil tengkurap dan menggerakan bagian atas tubuh ke atas dan ke bawah. Anda juga bisa meminta bantuan orang lain untuk menahan kaki anda agar lebih mudah dalam melakukannya.

Gerakan seperti mengayuh sepeda (Bicycle Exercise)

Gerakannya cukup mudah yaitu baringkan tubuh Anda dengan posisi kedua tangan berada di belakang kepala Anda, kemudian angkat lutut ke dada sembari mengangkat kepala dengan pundak masih dalam keadaan menempel di lantai. Pertemukan lutut kanan dengan sikut kiri dan begitu sebaliknya secara bergantian, layaknya seperti mengayuh sepeda.



SHARE THIS

Author: