Usia baru 10 tahun, ternyata inilah sosok bocah yang memiliki IQ melebihi Albert Einstein


Dia adalah seorang putri imigran asal Sri Lanka, Neelanga dan Shiromi, yang pindah ke Manchester pada 2001. Bocah ini bernama Nishi Uggalle yang usianya baru 10 tahun. Namun dia punya IQ 162, atau lebih tinggi dari IQ manusia jenius yang sangat kondang di dunia, Albert Einstein

Artikel lainnya :
Fakta ilmiah tentang alam semesta yang berbentuk sangkakala
Sebelum ditemukan Albert Einstein, inilah penjelasan Teori Relativitas Waktu dalam Ayat Suci Al Quran
Mukjizat kebesaran Allah SWT, inilah misteri sumur ajaib dan air zam zam di Mekkah yang tidak pernah kering

Nishi menjadi orang termuda di Inggris yang meraih nilai IQ tertinggi, yaitu 162. Dengan hasil itu, Nishi menjadi anggota Mensa, organisasi orang-orang yang memiliki IQ tinggi.

Tes Mensa hanya diikuti oleh orang berusia 10 tahun ke atas, yang meliputi dua penilaian standar. Salah satunya keterampilan penalaran verbal dan lainnya, meliputi diagram dan gambar, menilai logika visual dan spasial.

Dia hanya bocah berusia 10 tahun yang normal, seperti bocah seusianya lainnya yang suka membaca, bersepeda, dan berjalan-jalan. Nishi sudah belajar menulis dan membaca sejak kecil. Nishi itu juga pandai dalam matematka.

SHARE THIS

Author: